ECOTON Bentuk Sakenah, Generasi Peduli Sampah

Artikel ini milik Greeners.co dan merupakan bentuk kerjasama dengan Good News From Indonesia.

ECOTON Bentuk Sakenah, Generasi Peduli Sampah
info gambar utama

Jakarta (Greeners) – Ecological Observation and Wetland Conservation (Ecoton) menginisiasi program Keluarga Sakenah (Sadar Kelola, Kurangi Sampah). Inisiasi ini adalah gerakan penanggulangan sampah berbasis keluarga yang terwujud bersama Tim SICI (Spritual Initiative Change Makers Indonesia) Jawa Timur untuk membentuk generasi lebih peduli sampah.

Kegiatan terlaksana selama tiga hari, tepatnya pada tanggal 18 hingga 20 Desember 2023. Melalui inisiasi ini, anak-anak di dalam keluarga akan menjadi anak yang bisa membuat perubahan baik di rumah dan sekitarnya.

BACA JUGA: Riset Ecoton : Masyarakat Anggap 94,9 % Sungai Tercemar

Di samping itu, program Keluarga Sakenah awalnya terbentuk dari banyaknya kasus diabetes pada anak yang meningkat 70 kali lipat. Hal ini akibat makanan yang sering anak-anak konsumsi adalah makanan dalam kemasan sachet, yang banyak penambahan garam, gula, lemak dan zat adiktif lainnya, sementara nutrisinya sedikit.

Padahal, anak-anak adalah calon orang-orang yang produktif di masa depan dan memiliki peran besar menjadi penggerak perubahan. Maka, kasus ini perlu dihentikan dan salah satu upayanya adalah melalui Keluarga Sakenah. Lewat program ini, anak akan menjadi penggerak perubahan dengan melibatkan sekolah yang akan membatasi jajan sachet dan keluarga yang mendukung kegiatan-kegiatan positif sang anak.

Baca Selengkapnya

Terima kasih telah membaca sampai di sini